Book Review | Tiger On My Bed by Christian Simamora

Konten [Tampil]
"Sebelum benar-benar patah hati,
kau tak aka pernah menyadari seperti apa kau ingin di cintai"



Judul : Tiger On My Bed
Penulis : Christian Simamora
Editor : Dini Saraswati
Designer Sampul : Dwi Annisa Anindhika
Penata Letak : Gita Mariana
Ilustrasi Isi : Mailoor
Penerbit : Twigora
Jumlah Halaman : xii + 396 hlm
Panjang x Lebar : 13 x 19 cm
Tahun Terbit : 2015
Cetakan Pertama : Desember 2015
ISBN : 978-602-70362-3-9
Konten : Dewasa
Buntelan dari GA #TigerOnMyBed diblognya Mbak Luckty

--------------------




Book Sinopsis :
"UNTUK MENARIK PERHATIAN LAWAN JENISNYA, 
HARIMAU BETINA BISA MERAUNG SAMPAI 69 KALI 
SELAMA 15 MENIT."
Jai harus mengakui, Talita Kaom Vimana membuatnya sangat penasaran. Dia duduk di pangkuan Jai, membuai dengan suara tawanya, dan bahkan tanpa ragu mengkritik kemampuannya merayu lawan jenis. Hebatnya lagi, semuanya terjadi bahkan sebelum Jai resmi berkenalan dengan Tal.

"SELAYAKNYA TARIAN,
HARIMAU JANTAN DAN BETINA MELAKUKAN KONTAK FISIK SATU
SAMA LAIN, DISERTAI SUARA RAUNGAN DAN GERAMAN."
Jujur saja, alasan utama Tal mendekati Jai justru karena dia sama sekali bukan tipe idealnya. Dia dipilih karena alasan shallow: indah dilihat mata, asyik buat diajak make out. Jenis yang bisa dengan gampang ditinggalkan tanpa harus merasa bersalah.

"TAHUKAH KAMU, SETELAH PROSES KAIN SELESAI, 
HARIMAU JANTAN SELALU MENINGGALKAN BETINANYA?"
Tiger arrangement, begitu keduanya menyebut hubungan mereka. Dan ketika salah satu pihak terpikir untuk berhenti, pihak lain tak boleh merasa keberatan. Jai dan Tal menikmati sekali hubungan kasual ini. Tak ada tanggung jawab, tak ada penyesalan... sampai salah satu dari mereka jatuh cinta.

Selamat Jatuh Cinta,

CHRISTIAN SIMAMORA

--------------------

Let's Go To Review


Tiger On My Bed ini menceritakan tentang kisah pasangan antara Jai dan Tal ‘Tiger Arrangement’ begitulah keduanya menyebut hubungan mereka.

Talita Koum Vimana, biasa di panggil Tal. Setelah putus dengan tunangannya Rizal dan mengurung diri sambil membuat puisi galau di kamarnya. Akhirnya Tal menunjukkan batang hidungnya untuk keluar dari persemediannya dan mengikuti undangan Lunching Party-nya Beauty Paint. Dan mengikuti saran dari para sahabatnya Fika dan Naya untuk mencari seorang Rebound.

“Semacam cowok yang nggak akan lo pacarin dalam situasi normal. Tipe cowok yang lo pilih karena alas an shallow: indah dilihat mata, asyik diajak buat make out – macam cowok-cowok seksi yang rajin gue pin di akun pinterest gue laaah.” 
(itulah penjelasan Fika tentang sosok Rebound). hlm 15)

Jai Birksted. Cowok seksi blasteran Denmark dan juga pemilik Birksted Interior Service yang menjadi target Rebound untuk Tal yang dipilih oleh sahabatnya. Tal harus bersikap agresif untuk mendapatkan seorang Jai dan menyingkirkan cewek kegatelan ariana yang sedang merayu Jai., dan keberuntungan berpihak pada Tal. Pada pertemuan pertama, mereka sama-sama sadar bahwa ada ketertarikan dari tubuh mereka masing-masing.

Hingga ketika mereka bertemu kembali, Tal dengan sedikit berbasa-basi dengan Jai tentang Desain Interior yang dibutuhkan, dan langsung menawari jai untuk bercinta dengannya. Mereka menyebutnya dengan ‘Tiger Arrangement’. 

Tiger Arrangement. Selayaknya harimau jantan yang selalu meninggalkan pasangannya, jika salah satu dari mereka terpikir untuk berhenti, pihak lain pun mau tak mau harus setuju. Dan semuanya berjalan sesuai rencana, tak ada tanggung jawab, tak ada penyesalan. Dan bagaimana kalau di antara mereka merasakan cinta?

Akhirnyaa…

Selesai juga baca novel kece badai panas yang satu ini.. hehhe.. butuh perjuangan batin dan gejolak yang membara untuk bacanya.. *Alay.  Sebelumnya saya mau ngucapin ucapan terima kasih saya kepada mbak Luckty, Abang Ino & penerbit Twigora yang udah memberikan saya kesempatan untuk memenangkan GA #TigerOnMyBed ini di blognya mbak Luckty. Dan tepat di akhir bulan februari lalu Tiger On My Bed-nya mendarat cantik di rumah. 

Pertama kali dapat sms dari kantor Pos kalau saya ada paket. Dan nggak nyangka banget rupanya paketnya dari Twigora. *Excited.

Pertama kalinya suka dengan cover novel yaa novel ini. Covernya lope banget, kereen, terasa kayak novel terjemahan. Heheh. Dan juga lembaran dari tiap-tiap babnya juga luar biasa apalagi ada ilustrasi, serasa neglirik si Jai dan Tal langsung. J dan membuat saya langsung tertarik dan semangat untuk membaca.

Dari bab ‘Seven Things About Teger On My Bed’, saya nggak nyangka loh kalau awalnya penulis terinspirasi membuat novel ini dari buaya *agak jauh yaa judulnya. Tapi setelah menyelesaikan baca novel ini lama-lama tanda Tanya di kepala saya terjawab juga akhirnya *rupanya begitu… J di bab ini juga saya mendapat beberapa pembelajaran tentang menulis.  Bahwa dalam menulis cerita tidak hanya mengeluarkan ide2 yang keluar dari kepala langsung kita buat jadi tulisan, tapi kita harus melakukan beberapa riset yang berhubungan dengan tulisan yang akan kita buat. Agar novel kita tidak hanya tertuang dalam imajinasi saja tapi juga ada terselip kehidupan nyatanya juga. Seperti penulis di dalam novel ini sebelumnya melakukan riset tentang harimau, fashion berlian dan sebagainya. (dan kalau boleh jujur saya malah nggak banyak tau tentang berlian dan sejenisnya). Dan ini kali pertamanya aku baca karyanya Christian Simamora.

Baca Tiger On My Bed ini kayak disuguhi suasana novel terjemahan. Gaya kehidupan Tal, Naya dan Fika serta bahasanya yang liar dan luwes membuat kita terkagus-kagum. Dan saya sempat beberapa kali search untuk mencari bentuk-bentuk berlian yang ada di novel ini.

Novel ini menurut saya lebih di fokuskan kepada hubungan Tal dan Jai saja. Tidak ada konflik yang memberatkan. Dan tokoh-tokohnya lebih ke Tal, Jai, sahabat Tal; Yana dan Fika. Sedangkan sosok Topher beberapa kali dan sahabat futsalnya Jai hanya sekali di munculkan ketika sedang berada di area futsal. Dan untuk keluarganya Tal hanya di gambarkan sosok Ayah Tal yang keras, dan kakak Tal yang berbanding terbalik dengan Tal yang hanya belajar dan belajar.

Karakter favorit saya di sini adalah Jai. Tipe cowok yang memahami perempuan. Tidak memaksa perasaannya, cukup sabar dalam menghadapi sifat Tal yang tidak mau mengakui perasaannya.

Rating : 4 of 5 Bintang 

Kalimat Favorite :

Dia tak akan rindu hanya karena kehilanganmu. Dia baru merindu saat kau benar-benar melupakannya. (hlm. 3)

Bukan perpisahan, melainkan kenanganlah yang punya sejuta cara membuatmu terluka lagi. 
(hlm. 47)

Hanya orang yang menakdirkan dirinya hidup susah yang nggak keberatan datang terlambat. 
(hlm. 48)

.... Bisakah kau melakukan hal sesadis itu pada orang yang sangat kau cintai, terlepas dia orang yang bertanggung jawab atas hatimu yang hancur berkeping-keping?. (hlm. 54)

Hidup tak pernah memberi dengan gampang, apalagi jika sesuatu itu adalah yang teramat kau inginkan. (hlm. 63)

Menunggu adalah pekerjaan paling sulit dan bisa mengeringkan kesabaran dalam dirimu hingga ke tetes terakhir. (hlm. 67)

Berpakaianlah seolah-olah lo akan bertemu dengan cowok impianmu hari itu. (hlm. 72)

Kalau kau melakukannya dengan benar, aku bisa merasakan ciumanmu lewat pandangan mata. (hlm. 75)

Dan disini saya mengingatkan kembali bahwa novel ini di peruntukkan untuk mereka yang sudah 18 tahun ke atas yaaa *Kedip mata J

Rating : 4 of 5 Bintang 


Related Posts

Post a Comment