Usaha Sampingan Jogja Berikut Bisa Tingkatkan Penghasilan

2 comments
Konten [Tampil]

Usaha Sampingan Jogja Berikut Bisa Tingkatkan Penghasilanmu

Tinggal di Jogja masih bingung mau usaha apa? Berikut beberapa pilihan usaha sampingan Jogja yang bisa kamu coba untuk meningkatkan penghasilanmu dari selain pekerjaan utama.

Sama seperti kota-kota besar lainnya, Yogyakarta merupakan salah satu kota yang banyak dikunjungi turis baik itu dari dalam negeri maupun luar negeri. 

Selain itu, kota Jogja juga banyak terdapat kampus-kampus ternama yang sudah melahirkan banyak orang-orang sukses, sehingga nggak heran kalau kota Jogja juga dijuluki sebagai kota pelajar.

Jadi tak heran kalau di Jogja banyak yang menjejal ide-idenya untuk mendirikan usaha-usaha baik itu yang  sampingan untuk meningkatkan penghasilan setiap orang.

Usaha Sampingan Jogja yang Menjanjikan yang Wajib Kamu Coba

Pandemi gini keadaan keuangan untuk biaya hidup yang nggak pasti terkadang membuat kita, aku dan teman-teman lainnya harus menguras otak untuk berpikir keras gimana caranya penghasilan tetap ada walaupun lagi dikondisi pandmi gini.

Nah pas banget nih buat yang berdomisili di Jogja, beberapa pilihan usaha sampingan berikut bisa teman-teman coba untuk meningkatkan penghasilannya sehari-hari.

1. Penyewaan kendaraan

Selain tidak memerlukan banyak modal, usaha penyewaan kendaraan ini sangat cocok jika teman-teman mau menambah penghasilan sehari-hari di Jogja. Kenapa?

Karena selain hanya membutuhkan beberapa kendaraan untuk bisa disewakan, di Jogja usaha penyewaan kendaraan ini sangat banyak dicari untuk keperluan sehari-hari dan aku rasa usaha sampingan satu ini akan selalu dibutuhkan. 

Apalagi di Jogja kan ada banyak sekali kedatangan dan kunjungan wisatawan baik dari dalam negeri maupun dari luar negeri. 

Kekurangan untuk membuka usaha samping ini adalah saat kendaraan yang sedang disewa hilang atau perampokan atau dibawa lari oleh pelanggan. Kalau urusan klaim kurang mengguntungkan si pemilik usaha, hal ini bisa menimbulkan kerugian dan resiko yang harus siap dihadapi.

2. Kamar Kos

Manfaatkan kota pelajar sebagai tempat ladangnya penghasilan teman-teman. Terutama yang bagi mereka yang memiliki kamar lebih dan tidak berpenghuni bisa jadikan salah satunya untuk usaha sampingan yang menghasilkan, seperti menyewakan kepada mahasiswa-mahasiswi yang sedang menempuh pendidikan di Jogja.

Usaha satu ini menjadi salah satu usaha yang sangat diidam-idamkan, karena tidak perlu mengeluarkan modal banyak. Bahkan hanya bermodal promosi di media sosial teman-teman sudah bisa memulai usaha sampingan dengan menyewakan kamarnya untuk dijadikan kos. 

Karena Jogja adalah kota pelajar, kalau rumahnya teman-teman berdekatan dengan kampus dan ada beberapa kamar yang kosong usaha ini patut dicoba.

3. Homestay

Karena banyaknya wisatawan yang datang ke Jogja, usaha homestay bisa jadi pilihan usaha sampingan buat teman-teman juga loh. Nggak perlu mewah dan besar, cukup sediakan rumah yang bersih dengan tatanannya yang menarik dan bikin nyaman.

Sekarang ini wisatawan yang berlibur nggak mencari lagi hunian yang mewah tapi penginapan yang nyaman sudah banyak yang cari. Apalag sekarang kan sudah banyak tempat booking online rumah-rumah yang ditawarkan, nah buat teman-teman yang memulai usaha sampingan homestay bisa lakukan promosi dibeberapa situs online.

Yang mempunyai hunian dan rumah yang berlokasi dekat dengan beberapa tempat wisata bisa dicoba salah satu usaha berikut yang pasti akan menambah penghasilannya teman-teman.

4. Tour Guide dan Penerjemah

Yang mempunyai keahlian dan menguasai beberapa bahasa asing, usaha menjadi seorang tour guide bisa jadi pilihan yang pas nih buat dicoba. 

Karena usaha satu ini tidak perlu mengeluarkan banyak modal. Cukup dengan keahlian dan kemampuan yang sudah dimiliki dan melakukan promosi usahanya agar banyak dikenal.

Tour Guide akan menjadi pilihan orang-orang terutama dari mancanegara yang berkunjung ke Jogja. Mereka pasti akan membutuhkan lokasi-lokasi wisata yang rekomen dan mereka yang bisa menerjemahkan bahasanya.

5. Warung Makan Rumah

Warung makan murah bisa jadi alternatif untuk teman-teman yang ingin memulai usaha samping di kota Jogja. Dengan usaha ini teman-teman bisa berjualan makanan-makanan khas daerah Jogja, dalam hal ini seperti turis yang datang pasti akan tertarik dan berhenti sejenak untuk menikmati berbagai makanan yang disediakan di warung.

Kesimpulan

Itu dia beberapa pilihan usaha sampingan bagi teman-teman yang menetap di kota Jogja. Ide usaha yang sudah aku sebutkan beberapa di atas bisa jadi alternatif yang bagus. 

Karena ide-ide usaha tersebut tidak memerlukan pengeluaran modal yang besar, cukup dengan apa yang sudah dimiliki bisa dikembangkan menjadi usaha sampingan Jogja yang wajib di coba untuk meningkatkan penghasilan sehari-harinya teman-teman.

Related Posts

2 comments

  1. Menarik nih, bisa aku rekomendasikan buat temenku di Jogja yang lagi bingung cari usaha sampingan.

    ReplyDelete
  2. Waah bisa jadi rekomendasi untuk temen2 di joga ini mbaa... Thanks yaa

    ReplyDelete

Post a Comment