Franchise Makanan Ringan Terlaris dan Banyak Peminatnya

Post a Comment
Konten [Tampil]

Pilihan bisnis franchise makanan ringan

Membangun usaha dari franchise makanan ringan sekarang ini sudah banyak yang melirik. Karena di anggap salah satu usaha yang tidak perlu membangunnya dari sistem nol dan bahkan kita tidak perlu repot-repot buat mikirin nama brand dan segala printilannya.

Selain karena tidak perlu membangun bran dari awal, pilihan untuk berwirausaha melalui franchise ini pun tergolong banyak pilihannya. Jadi siapapun yang ingin berwirausaha dengan mendirikan usahanya melalui franchise ini tinggal memilih lebih tertarik ke bidang apa.

Semakin banyaknya orang-orang yang memilih meluangkan waktunya duduk nongkrong di cafe sambil menikmati me time-nya membuat ada banyak pilihan usaha franchise yang bisa dipilih. Diantaranya ada franchise makanan ringan, minuman hingga franchise minuman kopi kekinian.

Hal ini tentu sangat menarik pelanggan. Apalagi di Indonesia termasuk tipe-tipe pembeli yang suka racikan minuman yang kekinian atau yang lagi banyak di gandrungi (lagi viral misalnya).

Memulai suatu bisnis pasti tidaklah selalu untung, akan ada saatnya resiko kerugian yang akan di hadapi ke depannya, membuat siapapun yang ingin memulai usaha harus siap menghadapinya, begitupun dengan bisnis franchise makanan.

Pilihan untuk memulai usaha dari bisnis franchise ini pun menjadi pilihan beberapa orang karena tidak perlu lagi membangun brand usahanya.

Pilihan Franchise Makanan Ringan yang Bisa Kamu Pilih

Melihat selama kondisi pandemi banyak sekali bisnis usaha seperti tempat duduk santai untuk menikmati me time membuat beberapa orang yang mempunyai jiwa berwirausaha lebih memilih untuk ikut sistem waralaba atau franchise.

Nah buat teman-teman yang sedang membutuhkan referensi pilihan untuk memulai usaha bisnis franchise makanan, berikut beberapa bisnis franchise yang aku yakin buat siapapun pastilah sudah tidak asing.

1. Es Teler 77

Nggak asing dong sama bisnis franchise satu ini. Di Aceh sendiri pun usaha satu ini walaupun hanya berada di kota besar tetap banyak mengunjunginya.

Apalagi es teles 77 ini adalah salah satu usaha bisnis franchise makanan cepat saji yang mudah di temui dimana saja. Seperti di pusat pembelanjaan, di stasiun, dan bandara pasti teman-teman akan menemui tempat kedai atau es teler 77 ini di jual.

Tak hanya menjual es teler yang sudah melegenda, restoran ini juga menyediakan berbagai macam pilihan aneka makanan yang bisa dipilih oleh pengunjung.

Untuk bisa bergabung dan bekerja sama dengan restoran satu ini pun emembutuhkan modal yang besar. Kisaran modal yang harus disiapkan sebelum bisa menjalin kerjasama adalah berkisar 80 juta rupiah. 

Walaupun membutuhkan jumalh modal yang besar, pengeluaran di awal ini akan sebanding dengan penghasilan yang akan teman-teman dapatkan jika menjalin kerjasama dengan sistem waralaba yang disediakan oleh es teler 77 ini.

2. Kue Balok Parikesit

Kue balok yang sebenarnya berasal dari kue tradisional asal Jawa Barat ini merupakan salah satu bisnis franchise yang banyak peminatnya. 

Apalagi sekarang model dan cita rasa kue balok Parikesit ini mempunyai memiliki bentuk dan inovasi unik yaitu mengkombinasikan cita rasa tradisional dan modern.

Salah satu daya tarik franchise makanan ringan satu ini sekaligus menjadi kelebihannya adalah karena masih minimnya kompetitor dan harganya yang terjangkau pembeli untuk semua kalangan.

3. Kebab Baba Rafi

Siapa yang coba yang belum kenal dengan bisnis waralaba satu ini. Kebab Baba Rafi yang sudah memiliki banyak cabang hampir di setiap daerah di Indonesia, ditambah lagi masyarakat Indonesia yang sudah sangat familiar dengan nama brandnya membuat siapapun yang ingin memulai usaha franchise makanan tidak ragu untuk menanam modal disini.

Omset yang di dapat dari waralaba ini pun tergolong besar. Keuntungan yang bisa di dapat perharinya bisa sampai Rp. 500.000,- menggiurkan bukan.

Kesimpulan

Gimana? Sudah tertarik untuk memulai bisnis franchise makanan? 

Untuk memulainya pun teman-teman nggak perlu ribet sama promosi, karena beberapa franchise memang sudah tidak asing lagi di kalangan masyarakat. Untuk yang mau bergabung jadi lebih mudah dan cepat.

Apalagi persiapannya pun hanya membutuhkan modal dan niat untuk berwirausaha bisa sukses. Sekalipun memulai usaha dan bisnisnya dengan franchise makanan ringan.

Related Posts

Post a Comment