Rekomendasi Hotel di Lembang dengan View Instagramable

Konten [Tampil]
Pilihan rekomendasi hotel di Lembang dengan view instagramable

Butuh rekomendasi hotel di Lembang? Mau view yang seperti apa? Tentu kamu sudah nggak asing dong dengan daerah Lembang yang terkenal karena view pemandangan alam terutama hutannya yang sangat memanjakan mata.

Menghindari kemacetan dan aktivitas yang yang bikin penat, kamu akan pasti membutuhkan waktu istirahat sejenak dari berbagai aktivitas agar bisa menikmati hari berkumpul bersama keluarga dengan suasana yang sejuk dan membuat pikiran jadi lebih fresh.

Lembang merupakan salah satu daerah yang menjadi banyak incaran orang-orang untuk menikmati hari liburnya bersama keluarga dan orang-orang terdekat.

Bahkan tak jarang ada juga yang dari luar yang datang berkunjung ke daerah Lembang demi bisa menikmati udara segar jauh dari kebisingan daerah masing-masing.

Di daerah Lembang ini kamu bisa menghabiskan waktu dan mengisi kembali energi-energi baru yang telah terkuras demi mendapat suasana baru dan semangat baru.

Rekomendasi Hotel di Lembang Cocok untuk Keluarga dan Instagramable

Nah buat kamu yang sedang mencari rekomendasi hotel di Lembang, berikut beberapa pilihan penginapan dengan pemandangan view yang sejuk yag cocok buat keluarga dan anak muda yang ingin berfoto-foto (instagramable);

1. Kampung Singkur - Penginapan Lembang Murah di Tepi Sungai

Penginapan Lembang murah Kampung Singkur sangat cocok dijadikan sebagai tempat wahana liburan bersama keluarga dan orang-orang tersayang untuk menikmati hari yang tenang dengan ditemani suara-suara dari aliran sungai.

Beralamat di Jl. Raya Situ Cileunca KM. 4 Pangalengan, Bandung, Jawa Barat, Kampung Singkur selain kamu bisa menikmati alam dengan pemandangan pohon-pohon pinus dan bermain sungai, di sana juga menyediakan beberapa wahana alam yang seru dan mengasyikkan yang wajib kamu coba jika sudah berkunjung seperti rafting, flying fox, river tubing

Untuk saran, sebelum datang ke lokasi, sebaiknya lakukan reservasi terlebih dahulu yaa untuk menghindari calo di sekitar lokasi dengan kamu bisa menghubungi kontak whatsapp-nya di 0896-6399-1246

Untuk pilihan harga di Kmapung Singkur dimulai dari Rp. 35.000 untuk harga campingnya, Rp. 125.000 harga perorang untuk kegiatan rafting, dan harga Cabinnya per malam berkisar Rp. 550.000

2. Bukit Saung Bambu - Villa Murah di Lembang

Villa murah di Lembang ini terletak di ketinggian 1100 mdpl ini memiliki pemandangan alam yang sangat asri dan hijau, dengan memperlihatkan gemerlap kota Bandung dari kejauhan membuat Bukit Saung Bambu ini angat cocok untuk dinikmati siapa saja terutama yang sedang ingin menjauh dari keriuhan kota dab kebisingan suara-suara.

Dengan pilihan harga kamar yang bisa kamu pilih dimulai dari Rp. 637.000 per malamnya untuk double room.

Bukit Saung bambu beralamat di Jl. Padasuka Atas Blok F No. 41, Cimenyan, Kec. Cimenyan, Bandung Jawa Barat 40197. Untuk info lanjut kamu bisa menhubungi kontaknya di 0811-220-212 atau bisa langsung untuk melihat-lihat pemandangannya di instagramnya langsung @bukitsaungbambu

Disarankan sebelum berkunjung agar reservasi terlebih dahulu yaa, agar tidak sesat. Untuk memudahkan kamu juga bisa reservasi tempat melalui traveloka hotel Lembang.

3. Sandalwood Boutique Hotel - Penginapan Murah di Bandung untuk Keluarga

Sandalwood Boutique Hotel merupakan pilihan yang cocok untuk penginapan murah di Bandung untuk Keluarga. Memiliki konsep unik karena di setiap kamar mempunyai konsep yang berbeda, membuat siapapun yang sedang berkunjung ke penginapan villa murah di Lembang ini tidak akan bosan dan cocok banget untuk dijadikan tempat istirahat dari penatnya aktivitas bersama keluarga kecilnya kamu.

Dengan harga kamar berkisar mulai dari Rp. 847.552 per malamnya ini beralamat di Jl. Seskoau No. 1, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391, kamu bisa reservasi di nomor (022) 278-6104 atau bisa juga langsung di www.sandalwood.com

Pilihan-pilihan penginapan dan hotel di Lembang di atas bisa kamu pilih sebagai tempat penginapan untuk waktu yang lama dan singkat untuk mengisi waktu liburanmu.

Jadi semoga pilihan dari beberapa rekomendasi hotel di Lembang ini bisa membantumu untuk memilih penginapan Lembang murah untuk keluargamu ya.

Related Posts

Post a Comment